Cara UPLOAD VIDEO ke YOUTUBE di ANDROID

Untuk tutorial cara upload video ke youtube ini sebenarnya sudah saya bahas di artikel sebelumnya, hanya saja yang saya jelaskan di sana adalah meng upload video ke youtube dengan menggunakan perangkat PC/Laptop, jadi jika sobat adalah pengguna PC/Laptop dan ingin meng upload video ke youtube silahkan simak tutorialnya dengan mengklik link berikut in
Cara upload video ke youtube
Untuk artikel ini sengaja saya suguhkan khusus bagi sobat pengguna android dan IOS karena saya yakin saat ini pengguna android dan IOS sudah sangat banyak, bahkan mungkin melebihi pengguna PC/Laptop.

Meng upload video ke youtube dengan menggunakan android tentunya jauh lebih mudah jika di bandingkan dengan menggunakan Laptop, apa lagi jika koneksi internet yang di gunakan memiliki kecepatan tinggi dan stabil. maka prosesnya juga pasti akan lebih cepat.

Ada banyak ke untungan yang bisa di dapat dengan meng upload video ke youtube, selain bisa menyimpan kenangan kenangan dalam bentuk video, meng upload video ke youtube juga bisa menjadi salah satu cara untuk bisa mendapatkan uang dari internet.

cara upload video ke youtube

Dan bagi sobat yang sudah tidak sabar untuk meng upload video ke youtube dengan menggunakan android langsung saja simak langkah langkahnya berikut ini

Cara upload video ke youtube dengan android

Yang menjadikan proses upload video di android ini lebih mudah jika di bandingkan dengan menggunakan laptop adalah karena di android sudah di sediakan aplikasi youtube, jadi sobat bisa meng upload video melalui aplikasi tersebut, dan aplikasi video tersebut tidak perlu di download lagi karena sudah langsung terinstal di android.

Untuk bisa meng upload video ke youtube tentunya sobat harus memiliki akun di youtube terlebih dahulu, cara membuat akun youtube ini cukup mudah karena cukup hanya dengan membuat email gmail saja maka secara otomatis juga sudah memiliki akun youtube, namun jika belum memiliki email gmail silahkan buat dulu, untuk langkah langkahnya bisa sobat simak dengan mengklik link berikut ini
Daftar buat email gmail.
Jika sudah memiliki email gmail maka silahkan buka aplikasi youtube yang ada di perangkat android yang sibat gunakan, pada halaman awal akan terlihat tampilan seperti gambar di bawah ini

cara upload video ke youtube

Klik bagian nomor satu, kemudian klik nomor dua yakni ikon kamera, selanjutnya sobat bisa membuat video secara langsung atau bisa juga memilih video yang sudah ada di galeri android, dan masuk ke tahap berikutnya

cara upload video ke youtube

Pada tahap ini sobat bisa memberi judul pada video tersebut di kolom Judul, bisa juga memberi Deskripsi atau keterangan singkat dari video tersebut, sobat juga bisa mengatur apakah video tersebut di bagikan secara publik yang artinya akan di lihat oleh siapapun atau memilih tidak terdaftar yang artinya siapapun yang tau tautannya dapat melihat video tersebut, atau di publis secara pribadi dimana video tersebut hanya sobat yang bisa melihat, dan langkah selanjutnya adalah mengklik ikon yang saya tandai dan masuk ke tahap berikutnya

cara upload video ke youtube

Proses upload video sedang berjalan, lama atau tidaknya proses upload ini sangat tergantung pada besar kecilnya ukuran atau size video dan kecepatan koneksi internet, jadi silahkan tunggu sampai muncul tampilan seperti gambar di bawah ini

cara upload video ke youtube

Proses upload video ke youtube sudah selesai dan video siap di tonton, namun jangan lupa untuk memverifikasi akun youtube tersebut dengan menggunakan nomor hp, untuk langkah langkahnya silahkan klik link berikut ini
Jika tujuan meng upload video ke youtube adalah untuk bisa menghasilkan uang maka sobat bisa melakukan kerjasama dengan google melalui google adsense, jadi sobat harus mendaftarkan akun youtube tersebut ke google adsense, untuk caranya silahkan klik link berikut ini
Cara daftar adsense lewat youtube
Sobat bisa meng upload video dengan konten apapun ke youtube, namun pihak youtube punya wewenang untuk menyaring dan tidak menampilkan konten konten tertentu seperti video v*rno dan kekerasan, jadi jangan heran jika di youtube sobat tidak bisa menemukan konten konten yang saya sebutkan tersebut karena untuk negara Indonesia konten konten tersebut di blok.

Youtube juga sangat ketat dalam hal hak cipta, jika sobat meng upload sebuah video yang memiliki hak cipta dan sudah di upload ke youtube oleh sang pembuat video tersebut maka kemungkinan video tersebut akan di banned oleh pihak youtube, jadi saran saya belajar lah berkreatifitas dan melakukan hal hal fositiv.

Untuk artikel ini saya rasa cukup sampai di sini karena tutorial di atas tentunya sudah sangat jelas dan mudah di ikuti, namun jika mengalami kendala apapun sobat bisa menanyakan langsung kepada saya melaui kolom komentar yang sudah di sediakan.

Semoga artikel Cara UPLOAD VIDEO ke YOUTUBE di ANDROID ini bermanfaat, selamat mencoba dan terimakasih sudah berkunjung di Pondok Blogger, tongkrongan para blogger.

Masukkan Email Untuk Update Artikel Terbaru:

0 Response to "Cara UPLOAD VIDEO ke YOUTUBE di ANDROID"

Posting Komentar

Maaf gan, yang komennya pake LINK AKTIF kagak ane publis ya...